Wednesday, December 24, 2014

Merry Christmas!!!

Merry Christmas!!!

Inilah kesibukan saya akhir-akhir ini
Terima kasih pada para pembaca yang telah dengan setia mengikuti karya-karya saya. Hadiah-hadiah dalam foto di atas adalah hadiah untuk teman dan keluarga di sini. Untuk para pembaca saya telah menyiapkan hadiah lain: pengumuman karya terbaru saya!


Ya, saya pernah menyebut sebelumnya bahwa saya sedang mengerjakan sebuah karya yang tidak pernah saya coba sebelumnya: trilogi! Saya tidak pernah membuat karya yang berkembang sampai tiga judul. Karya ini akan merupakan karya trilogi pertama saya. Pada awalnya saya hanya berniat membuat satu judul. Akan tetapi dengan berkembangnya cerita, karya tersebut beranak pianak menjadi 3 judul. Dan seperti karya-karya saya pada umumnya, setting cerita ini adalah kerajaan imaginasi saya pada jaman pertengahan. Saat ini saya hampir menyelesaikan judul pertama. Sejujurnya, saya agak tersumbat dalam perkembangan ceritanya. Mengarang trilogi di mana dua dari trilogi tersebut terjadi pada waktu yang bersamaan cukup menantang. Di satu buku saya ingin membuatnya seperti ini tapi dalam buku yang lain saya ingin membuatnya seperti itu. Akhirnya, chapter-chapter terakhir judul pertama agak tersendat. Dengan berakhirnya kesibukan DIY Christmas saya, saya akan mempunyai cukup waktu untuk membiarkan otak saya berkembang liar dan menemukan jalan terbaik untuk menyelesaikan konflik yang saya ciptakan sendiri. Target saya: mempublish karya tersebut setelah Aileen tamat! Saat ini saya belum memilih judul untuk trilogi ini. Saya mempunyai beberapa ide tapi saya belum memutuskan. Jangan khawatir. Saya tidak akan menunda penerbitan karya ini seperti yang saya lakukan pada Aileen ;)

Oh ya, di samping karya trilogi tersebut, saya juga tengah mencoba menulis novel dengan tema fantasi alias magic, etc. Jalan cerita novel tersebut sudah cukup complit dalam coretan buku saya. Setelah trilogi saya selesai (atau mungkin bersamaan dengan trilogi tersebut), saya akan mulai menulis cerita tersebut.

Cheers,
Sherls

3 comments:

  1. Aku akan setia menunggu novelmu ^^
    apakah km tdk berkeinginan membuatnya mjd buku ?

    ReplyDelete
  2. Saya pernah berniat membuat novel-novel saya menjadi buku. Akan tetapi, saya tidak tahu bagaimana membuka jalannya. Yang terutama, saat ini saya tinggal di luar negeri. Komunikasi dengan penerbit merupakan tantangan sendiri. Bila saya menerbitkannya sebagai buku, saya tidak yakin pihak penerbit akan membiarkan saya men-share karya-karya saya di internet. Saya yakin banyak para pembaca yang tidak akan menyukai ide tersebut.

    Apabila ada pembaca tahu bagaimana menerbitkan novel saya sebagai buku (terutama tanpa menghapus blog ini), saya sangat tertarik mengetahuinya.

    Cheers,
    Sherls

    ReplyDelete
  3. Agak susah siih kak kalau tanpa harus menghapus catatan diblog ini.. Tapi aku pernah nemu ada penulis yang nerbitin bukunya juga dia gak hapus catatannya diblog gitu kak.. Nama penulisnya santhy aghata... Tapi gak tau juga itu beneran jadi buku atau ebook gituu.. Coba kaka bisa nanya sama dia biar jelas hihii... Blognya anakcantikspot.blogspot.com

    Anyway aku paling suka cerita2 kerajaan kayak gini salut sama kaka... Aku tunggu triloginya yah kak

    ReplyDelete